Tuesday, July 3, 2018

Cara Melembabkan Kulit Wajah Yang Kering Dan Berjerawat

Banyak orang mengeluh dengan kulit kering, melembabkan wajah dan berjerawat, Karna kulit kering sangat tidak nyaman dirasakan dan bisa mengurangi percaya diri, Setelah membaca artikel ini anda akan tahu cara mengatasi dan mencegah kulit kering dan berjerawat, 

Disini akan memberikan cara mengatasi kulit kering, melembabkan wajah dan berjerawat dengan tips yang sangat mudah, Terlebih dahulu akan membahas faktor penyebab terlebih dahulu

CARA MELEMBABKAN KULIT WAJAH YANG KERING DAN BERJERAWAT


FAKTOR PENYEBAB

Sabun yang tidak cocok
Tidak semua sabun mandi bagus untuk kulit, pilihlah sabun mandi yang mengandung pelembab juga supaya tidak membuat kulit semakin kering. Jangan gunakan sabun mandi untuk membersihkan muka.

Iritasi
Alergi pada kulit bisa juga membuat kulit menjadi kering, bisa saja sumbernya didapat dari bahan pakaian atau sabun mandi dan pencuci pakaian yang mengandung bahan penyebab alergi kulit, perhatikan setiap kandungan pada kemasan ketika membeli sabun mandi, pencuci atau pewangi pakaian, dan perhatikan bahan pakaian yang akan dibeli.
Perubahan cuaca
Perubahan iklim yang tidak teratur dan banyak yang tidak cocok dengan kulit wajah yang kering dan berminyak 

Mandi dengan air panas 
Memang mandi dengan air panas sangat enak apalagi saat tubuh sedang lelah dan merasakan pegal pegal tetapi ada juga berdampak sangat buruk bagi kulit wajah yang tidak cocok dan akan mengalami kering dan berjerawat

Bakteri 
kita sering mengabaikan tentang bahaya nya bakteri bagi kulit wajah, kita sering melakukan aktivitas di jalan seperti berkendara tidak memakai helm, itu akan mudah menerapnya bakteri seperti polusi yang dihasilkan oleh kendaraan akan sangat mudah menerapnya di dalam wajah apabila kita yang sangat malas untuk melakukan cuci muka disitu akan terjadinya jerawat

Sel sel mati 
sel mati adalah sel sel yang akan menjadi jerawat apabila di biarkan begitu saja tanpa mengatasi nya

CARA MENGATASI 

Hindari pemakaian sabun-sabun yang mengandung terlalu banyak busa atau detergen. Sabun yang bertekstur keras seperti sabun sulfur atau antiseptik, selain itu hindari pemakaian sabun yang banyak mengandung alkohol, pewangi atau parfum buatan, pewarna dan pengawet.

Semua itu dapat menyebabkan kulit menjadi kering. Hal tersebut karena sabun yang banyak mengandung bahan – bahan yang telah di sebutkan diatas dapat mengikis minyak dari wajah, Yang paling berbahaya adalah sabun yang mengandung banyak detergen. Detergen dapat menyebabkan kulit mengalami iritasi.

Saat mencuci wajah harus menggunakan air hangat  untuk memproduksi minyak pada wajah.

Lindungi wajah dari paparan sinar matahari. Sinar matahari akan merusak kulit dan kering 

Perbanyak konsumsi makan yang mengandung asam lemak.

Menggunakan Lemon
lemon bisa digunakan untuk menghilang jerawat, buah yang memiliki banyak kandungan vitamin c ini sangat ampuh membasmi jerawat yang timbul dan besar dan sangat ampuh untuk mengecilkan jerawat secara cepat.

Menggunakan Madu
Madu salah satu herbal yang cocok untuk membasmi jerawat membandel di wajah. Madu memiliki zat antibiotik sangat tinggi yang dapat membantu anda mencegah infeksi yang dapat membantu penyembuhan pada kulit

Menggunakan Lidah Buaya
Lidah buaya berperan penting dalam masalah jerawat, terutama yang memiliki jerawat yang sudah memberikan efek peradangan. Efek lidah buaya sangat penting untuk mengurangi peradangan yang disebabkan jerawat serta jerawat yang memerah. Lidah buaya juga dapat mengurangi minyak pada kulit wajah, minyak ini penyebab utama jerawat.

PILIHLAH PELEMBAB SESUAI JENIS WAJAH 

  • Pelembab yang sangat cocok untuk kulit kering atau kulit pecah-pecah. Pilih pelembab berbahan dasar minyak (oil-based) yang mengandung berbagai bahan yang membantu menjaga kulit lembab untuk menyesuaikan terhadap kondisi kulit anda yang tampak kering..
  • Pelembab yang sangat cocok untuk kulit berminyak yang berbahan dasar air (water-based) yang memiliki berlabel noncomedogenic agar tidak menyumbat pori-pori kulit berminyak yang membutuhkan pelembab, 
Jangan terlalu banyak menggunakan pelembab lakukan dengan secukupnya karna apabila mamakai pelembab terlalu banyak akan terasa sangat lembab dan susah mengaplikasikan dengan makeup dan jangan terlalu sedikit karna jika dilakukan sedikit akan terasa kencang, sangat kering dan pecah jika beraktivitas

sekian dari artikel kami mudah mudahan bisa membantu dan bermanfaat

No comments:

Post a Comment